7 Makanan di Solo yang Paling Enak dan Harganya
Kota Surakarta atau terkenal dengan nama Solo ini merupakan kota besar yang ada di Provinsi Jawa Tengah, Indonesia. Kota ini dinyatakan sebagai kota besar terbaik kedua dalam hal penataan ruang. Tidak hanya terkenal dari tempat wisatanya yang bersejarah, makanan di Solo juga memiliki kuliner terbaik dan murah.
Jika kamu sedang jalan-jalan di Solo, cobain juga kulinernya. Ada beberapa makanan khas di sana yang tidak bisa kamu temukan di kota lain. Selain menggugah selera, harga kuliner di Solo juga terkenal ramah di kantong.
7 Makanan di Solo yang Paling Enak
Dikutip dari laman pariwisatasolo.surakarta.go.id, berikut 7 makanan di Solo paling enak yang bisa kamu cobain:
1. Makanan di Solo Tahu Kupat

Tahu kupat merupakan salah satu kuliner Khas Solo yang cocok dari anak-anak sampai dewasa. Makanan ini terdiri dari 2 bahan dasar yaitu ketupat dan tahu goreng. Cara penyajiannya dengan tambahan irisan bakwan, kubis, mie kuning, dan kacang goreng. Semua bahan menjadi satu di dalam piring atau mangkuk lalu disiram kuah dengan cita rasa manis, gurih, dan asam.
Untuk mencoba makanan satu ini bisa kamu jumpai di setiap sudut kota Solo dengan harga berkisar antara Rp 7.500 – Rp 15.000.
2. Timlo Solo

Timlo Solo adalah makanan dengan kuah bening dan berisi ayam, wortel, telur pindang, irisan hati, ampela ayam, dan jamur kuping. Beberapa tempat juga menambahkan dengan mie soun.
Makanan ini cocok kamu jadikan hidangan saat dingin. Jika ingin menyantap Timlo Solo, kamu dapat menemukannya di RM Timlo Solo di Jl Urip Sumoharjo dengan harga mulai dari 12 – 23 ribu, buka mulai pukul 8 pagi-8 malam.
3. Selat Solo

Makanan khas Solo satu ini dipengaruhi masakan barat dengan cita rasa lokal. Selat Solo terdiri dari potongan daging sapi, kentang, buncis rebus, wortel, dan saus mayonaise lalu tambahan siraman kuah kecap yang gurih dan manis.
Kamu bisa menikmati lezatnya makanan khas Solo ini di Warung Selat Mbak Lies. Dikutip dari laman Instagram resmi selat.mbaklies, warung ini sudah ada sejak 9 September 1987 di Serangan Gang II/42 Solo. Harga satu porsi mulai dari 25 – 31 ribu, buka dari pukul 8 pagi-5.30 sore.
Baca juga : Rekomendasi Makanan di Cafe Cibinong
4. Makanan di Solo Tengkleng

Tengkleng merupakan jenis makanan semacam gulai kambing, tetapi kuahnya tidak menggunakan santan. Isian tengkleng yaitu tulang kambing dengan sedikit daging yang menempel, usus, sate jeroan, dan organ lain, seperti : otak, mata, telinga, kaki, dan pipi.
Makanan ini bisa kamu nikmati di Warung Tengkleng Yu Tentrem Jln Letjen Sutoyo Samping Gapura Pasar Klewer. Harga 53 ribu, buka dari pukul 10 pagi-2 siang.
5. Sate Buntel

Sate buntel merupakan sejenis makanan yang terbuat dari daging kambing cincang yang menggunakan bumbu bawang merah dan lada, lalu dibungkus dengan lemak. Sate semakin nikmat dengan tambahan saus kacang, potongan cabe, kubis, tomat, bawang merah, dan tomat.
Kamu dapat menikmati makanan ini di warung makan sate buntel Pak H Kasdi di Jl Monginsidi No 107, Kestalan, Kecamatan Banjarsari, Kota Solo. Harga Rp 41.500, buka dari pukul 7 pagi – 9 malam.
6. Tahok

Makanan ini sudah terkenal di Solo sejak tahun 50 an. Sekilas Tahok terlihat mirip pudding atau bubur sumsum, namun tahok terbuat dari sari kedelai yang lebih kental yang diberi kuah dari gula merah, sereh, jahe, dan daun pandan. Selain mengenyangkan, Tahok juga terkenal kaya manfaat yang mampu membuat badan hangat dan mengobati masuk angin.
Salah satu penjual Tahok yang kamu kunjungi Tahok Pak Citro di Jl Suryopranoto No 21, Kepatihan Wetan, Kecamatan Jebres, Kota Surakarta. Harga 8 ribu/mangkuk, buka dari pukul 6 – 10 pagi.
7. Lenjongan

Lenjongan adalah jenis makanan khas Solo yang bertekstur kenyal bercita rasa manis, dan gurih. Makanan ini biasanya banyak dicari para wisatawan saat ke Solo. Dalam penyajiannya menggunakan wadah pincuk daun pisang dan kamu juga bisa memilih menggunakan taburan gula pasir halus atau juruh pada lenjongan.
Kamu dapat menjumpai makanan ini hampir di seluruh pasar tradisional Kota Solo. Salah satunya, Pasar Gedhe Hardjonagoro. Harga kisaran 5-8 ribu.
Bagaimana, apakah ketujuh makanan di Solo di atas cukup membuat kamu penasaran ingin mencicipinya? Selamat mencoba ya.